IT Venture 7 HIMASTER UNS


Doc. pribadi
Solo- Himpunan Mahasiswa Informatika (HIMASTER) UNS kembali mengadakan acara tahunan, IT Venture 7 yang tahun ini merupakan edisi ke-3. Acara yang diadakan di aula B Falkutas Matematika dan IPA (F.MIPA), berlangsung pada hari ini Senin (10/11) dengan mengusung tema ‘Hitam Putih Teknologi’. IT Venture 7 ini sendiri merupakan acara lomba yang berbasiskan tes online bagi anak SMA/K dan sederajat di wilayah Solo, Jogja dan Semarang. Edisi kali ini IT Venture 7 di ikuti sekitar 25 tim dari berbagai SMA/K dan sederajat, dengan membahas mengenai sejarah IT di Indonesia. “Berbeda dari tahun sebelumnya dimana tim yang mengikuti lomba hanya terdiri dari 2 orang, sedangkan untuk tahun ini masing-masing tim terdiri dari 3 orang”, ungkap Aulia Tegar Rahman selaku penanggungjawab acara.

Acara yang diadakan dengan tujuan untuk menguji kemapuan siswa SMA/K dan sederajat mengenai IT ini, ternyata mendapatkan respon yang positif dari para siswa. Dimana terlihat dari antusias para peserta saat berlangsungya acara. “ Acara ini seru, banyak manfaat dan menambah wawasan kita, namun ada sedikit kendala dengan fasilitas yang kurang memadai”, ungkap salah satu tim dari Sragen Bilingual Boarding School (SBBS).  

Untuk terselenggaranya acara ini panita telah melakukan berbagai persiapan sejak dua bulan terakhir. Selain itu acara tersebut juga berkerjasama dengan berbagai pihak seperti Loji hotel, Togamas, Pupuk Kaltim, Duxeos dan dengan pihak Falkutas MIPA sendiri. Acara hari ini merupakan bagian dari rangkaian acara yang diadakan oleh HIMASTER sejak mulai hari Sabtu (8/11) kemarin. Dimana acara hari ini merupakan tahap penyisihan dari IT Venture 7 sendiri, dengan akan berlanjut pada tahap final pada Kamis (13/11) mendatang.

(Linda Desy)

0 komentar: