Muhammad Ghofur Tepilih sebagai Ketua Baru HIMAGARA FISIP


Solo – Dua hari berturut-turut tepatnya pada tanggal 17-18 Maret 2014, Himpunan Mahasiswa Administrasi Negara (HIMAGARA) FISIP UNS menyelenggarakan pemilihan umum (Pemilu) Ketua HIMAGARA yang bertempat di area public Space FISIP UNS. Adapun kandidatnya adalah Wendy Selbriansyah dan Muhammad Ghofur N.

Panitia melakukan penghitungan suara


Pemilu hari terakhir dimulai pukul 09.00 WIB dan berakhir pada pukul 15.00 WIB, dengan perolehan suara hari itu sebanyak 72 suara. Dari mahasiswa Administrasi Negara yang berjumlah 369 orang, hanya 218 orang yang bepartisipasi dalam Pemilu tersebut. Panitia sendiri telah menyediakan sebanyak 400 surat suara, dan tersisa sebanyak 182 surat suara.
Panitia menghitung surat suara yang masuk

Tepat pukul 16.15 dilakukan penghitungan suara, yang disaksikan oleh seluruh anggota HIMAGARA. Dari hasil penghitungan suara, pemilu ini dimenangkan oleh  Muhammad Ghofur dengan perolehan suara sebanyak 140 suara. Sedangkan Wendy Selbriansyah  sebanyak 57 suara. Adapun surat suara lain terhitung rusak/tidak sah sebanyak 20 surat suara dan abstain (tidak memilih) sebanyak  1 surat suara.

Oleh : Aidita Anggraeni

0 komentar: