DIY : Gelang Bunga Segar



Hai Hai Intelektual Muda……
Balik lagi nih di DIY Fiesta. Nah, siapa ni dari Intelektual Muda yang suka pakai perhiasan. Kalung, gelang, anting-anting, atau cincin? Eitss tapi kita gak lagi bagi-bagi hadiah loh yaa. Hahaha

Kali ini, kita mau ngebahas DIY untuk membuat gelang anti mainstream, yaitu gelang bunga. Tapi bunga bukan sembarang bunga, karena bunga yang dipakai adalah bunga yang masih segar. Widihhh pasti harum tuh! Yuk kita intip cara membuatnya !



Siapkan aja bahan dan alat berikut ini :

  1. Bunga segar (Intelektual Muda mungkin bisa menggunakan bunga palsu juga, tapi bunga-bunga segar jauh lebih baik dan segar pastinya)
  2. Tali katun berwarna-warni atau tali rami  
  3. Double tap
  4. Gunting 

STEP 1
Potong tali menjadi dua bagian, yang satu berukuran panjang sekitar 150 cm dan satunya sekitar 90 cm. Lipat kedua tali sehingga membentuk  lingkaran kecil di bagian atas,  lalu lekatkan ke meja/lantai dengan double tape. Pisahkan tiap helai.  Namun untuk tali paling pendek berada ditengah dan jangan dipisahkan (lekatkan ujung bawah tali yang berada di tengah).




STEP 2
Sekarang mulai tahap untuk bikin tali cantik. Mainkan aja tali paling kanan dan paling kiri. Ikatkan tali keduanya hingga seperti ini.  Ikatkan terus hingga sampai ke tengah, seperti ini. Atau mungkin kalau Intelektual Muda bisa mengepang, kepang aja tali-tali ini.




STEP 3
Nahhh, sekarang tinggal masukin bunga aja. Ingat ya, jangan setangkai-tangkainya. Cukup tangkai pendek aja seperti ini. Lalu, ikatkan tangkai bunga (yang mendekati kelopak bunga), dengan menggunakan kedua tali sebelumnya, yaitu tali paling kanan dan tali paling kiri. Ikatkan hingga seperti ini





STEP 4
Setelah selesai menghias bunga, lanjutkan mengepang tali hingga akhir. Kalau sudah sampai akhir, ikat tali yang paling ujung (sebelumnya lepaskan dulu double tap yang berada di ujung bawah tali tengah). Terakhir, lepaskan double tap pada ujung tali yang pertama. Hingga jadi seperti ini.


Yipiiiii udah jadi deh gelang bunganya. Cantik dan keliatan fresh banget ya Intelektual muda. Silahkan dicoba!




Oleh : Aidita Anggraeni

Sumber : thesweetestoccasion.com

0 komentar: